Monday, December 10, 2012

KASUS VIRUS DI LUAR NEGRI

Scanner Virus Palsu

 Taktik baru dari cyber crime adalah menyebarkan scanner virus palsu. Scanner virus palsu dari virus-total.in menawarkan scanning virus komputer gratis tetapi palsu. Sunbelt memperingatkan bila mencoba masuk ke situs tersebut untuk memerika komputer. Bila Anda masuk untuk men-scan komputer Anda, maka akan muncul tampilan bahwa komputer terinfeksi virus. Cerita penipuan scanning virus masih terkait dengan penjualan antivirus palsu. Situs virus-total dengan code negara in sudah ditutup. Virus-total.in adalah situs palsu yang sengaja menjebak penguna internet. Sedangkan situs aslinya adalah virustotal.com.

 Pox
Salah satu pencipta virus e-mail “Love Bug” (iloveyou), Pox, diduga telah menginfeksi dan melumpuhkan lebih dari 50 juta komputer dan jaringan pada 4 Mei 2000. Virus tersebut juga menyerang komputer-komputer milik Pentagon, CIA dan organisasi-organisasi besar lainnya dan menyebabkan kerugian berjuta-juta dolar akibat kerusakan-kerusakan. Karena Pilipina tidak mempunyai undang-undang yang melawan kejahatan hacking komputer, Pox tidak pernah didakwa atas kejahatan-kejahatannya.

   Virus Stuxnet
Pemerintah IRAN saat mengetahui adanya ancaman kode komputer yang berbahaya, kemudian mengumpulkan para ilmuwan untuk menghadang virus tersebut. Sebelumnya dikabarkan ada seorang ahli komputer di Jerman mendeteksi adanya worm yang dirancang khusus untuk memata-matai dan mengendalikan fasilitas penting di suatu negara. Virus yang dinamai Stuxnet itu dapat disusupi melalui USB flashdisk itu dapat menyebar dan mendeteksi fasilitas yang dianggap berbahaya. Secara otomatis virus tersebut akan mengambil alih sistem dan jaringan yang ada untuk kemudian dihancurkan.






No comments:

Post a Comment